Eugenika adalah filosofi
sosialyang berarti "memperbaiki" ras manusia dengan membuang
orang-orang berpenyakit dan cacat serta memperbanyak individu sehat. Puncak
dari penyalahgunaan eugenika adalah pelaksanaan ideologi pemurnian ras yang
dijalankan rezim NSDAP di bawah kendali pemimpinnya, Adolf Hitler. Pada abad
ke-20, banyak negara melakukan berbagai kebijakan eugenika dengan berbagai
cara, seperti pemaksaan aborsi, genosida, pengendalian kelahiran, pengamatan
genetika, dan pelarangan menikah.
Nah, NSDAP itu apa yahh ??
Nationalsozialistische
Deutsche Arbeiterpartei (NSDAP, Partai Pekerja
Nasional-Sosialis Jerman) atau Partai Nazi adalah sebuah partai
politik yang pernah dimiliki oleh Jerman yang didirikan pada 1920 dan berbasis di München.
Sebelum itu bernama Deutsche
Arbeiterpartei (Partai Buruh Jerman), nama partai itu diubah
pada tanggal 24 Februari 1920. Lambang resmi NSDAP
adalah Swastika.
Pemimpin partai ini, Adolf Hitler,
dipilih menjadi Kanselir Jerman oleh presiden Paul von Hindenburg pada tahun 1933. Sejak saat
itu, Hitler dengan cepat membangun rezim totalitarian di Jerman
yang dikenal dengan sebutan Reich ketiga.
0 komentar:
Posting Komentar